Tuesday

10 Tempat Wisata Populer dan Teramat Menakjubkan yang Ada di Rusia

One web id — Negara bersuhu dingin yang terletak di benua Eropa ini menyimpan keindahan alam yang sayang jika anda dilewatkan. Apabila Anda berkesempatan mendatangi negeri asal Stalin dan Lenin ini, ada baiknya untuk menyempatkan diri berkunjung ke sepuluh objek wisata terkenal dan teramat menakjubkan di Rusia.

1. Lembah Geiser (Valley of the Geysers)
Valley of the Geysers
By Robert Nunn from London, UK, via Wikimedia Commons
Lembah geiser Rusia berlokasi di Kamchatka Peninsula, merupakan daerah geiser terluas kedua di dunia. Lembah geiser ini ditemukan oleh Tatyana Ustinova, ilmuwan setempat pada 1941. Sejak itu tempat ini telah menjadi atraksi wisata yang populer di Kamchatka dan menarik banyak minat dari para ilmuwan dan wisatawan, dan telah menjadi daerah tempat wisata di Rusia yang cukup populer di Eropa.

2. Pulau Kizhi
Kizhi Island, Lake Onega, Russia
Kizhi Island, Lake Onega, Russia oleh ams photos, di Flickr
Terletak di Karelia yang berbatasan dengan Finlandia. DIkenal sebagai museum terbuka yang luar biasa. Warga Karelia yang tinggal di sini sejak abad 13 adalah bagian dari objek wisata pulau Kizhi. Kebudayaan mereka yang merupakan perpaduan antara barat dan timur menjadi daya tarik tersendiri bagi para turis. Di sini Anda bisa menikmati tarian rakyat yang disuguhkan warga. Selain gereja dengan 22 kubah, rumah-rumah yang terbuat dari kayu, kincir angin, kapel, serta lumbung yang tersebar di pulau ini juga layak untuk dilihat.

3. Katedral St. Sophia
Софийский собор 2 г.Великий Новгород
By Нелли, via Wikimedia Commons
Gereja Katedral St. Sophia merupakan salah satu tujuan wisata populer di Novgorod, kota tertua di negara tersebut. Bangunan setinggi 125 kaki itu disebut-sebut sebagai gereja tertua di Rusia. Katedral St. Sophia memiliki tiga gerbang megah yang dibangun pada abad 12, dihiasi lima kubah yang indah, dan menyimpan berbagai artefak bersejarah. Bangunan indah nan luas ini sekarang menjadi museum.

4. Katedral St. Basil
veroloveenindeetenrussie.blogspot.com
Sebuah gereja Ortodoks Rusia yang didirikan di Lapangan Merah di Moskow pada 1555-1561. Dibangun atas perintah Ivan the Terrible untuk memperingati penangkapan Kazan dan Astrakhan, itu menandakan pusat geometris dari kota dan pusat pertumbuhan sejak abad keempat belas. Selain berada di jantung kota, gereja ini merupakan salah satu tujuan wisata favorit di Moskow, dan terkenal karena arsitekturnya yang unik, menyerupai api unggun yang menyala-nyala.

5. Gunung Elbrus
Mount Elbrus May 2008
By JukoFF, via Wikimedia Commons
Terletak di area Pegunungan Kaukasus dengan tinggi mencapai 5642 meter, merupakan gunung terbesar di Rusia sekaligus salah satu gunung tertinggi di tujuh benua. Gunung berapi ini merupakan tujuan favorit bagi para pendaki. Orang pertama yang mendaki di gunung itu ialah Florence Crauford Grove, Frederick Gardner, Horace Walker, Peter Knubel, dan Ahiya Sottaiev pada tahun 1874.

6. Museum Hermitage
bastiatblogger.blogspot.com
Museum ini didirikan oleh Katherine Yang Agung pada tahun 1764. Merupakan salah satu objek wisata yang terkenal di St. Petersburg. Bangunan museum yang megah ini menyimpan sekitar tiga juta karya seni dan warisan budaya. Di dalam kompleks museum Hermitage juga terdapat enam bangunan bersejarah, salah satunya adalah Istana Musim Dingin yang dulunya menjadi kediaman keluarga Romanov, Tsar Rusia.

7. Jalur Kereta Trans-Siberia
zevkerbabi.blogspot.com
Trans-Siberia merupakan salah satu jalur kereta api terpanjang di dunia yang membentang melalui Eurasia, dari Moskow hingga ke Vladiovostok, kota yang berbatasan dengan Cina dan Korea Utara. Untuk menjelajahi keseluruhan rute ini Anda akan membutuhkan waktu seminggu di atas kereta. Tetapi rasa lelah akan terbayar karena di sepanjang perjalanan Anda akan disuguhi pemandangan indah puluhan kota, sungai Volga, pegunungan Ural, Baraba, sungai Yenisei, pegunungan Barguzinsky, hutan Siberia, Khekhtsir, dan danau Baikal.

8. Kremlin Moskow
postalpicture.blogspot.com
Kremlin merupakan karya arsitektural yang menjadi objek wisata andalan Moskow. Kremlin Moskow terletak di area seluas 250 acre yang meliputi kantor-kantor pemerintahan, katedral-katedral, dan Diamond Fund Exhibition yang salah satu koleksinya adalah berlian 190 karat milik Katherine Yang Agung. 

9. Danau Baikal
Шаманка
Di Калюжный Владимир.Скиталец at ru.wikipedia [Public domain], da Wikimedia Commons
Jika menyusuri jalur Trans-Siberia, Anda bisa menyempatkan diri untuk berhenti di danau Baikal. Danau yang disebut sebagai mutiara Siberia ini merupakan danau tertua dan terdalam di dunia. Sekitar dua puluh persen air jernih dunia terletak di sini. Flora dan fauna di sekitarnya masih asli dan terjaga dengan baik. Di danau Baikal terdapat juga beberapa resor, sehingga membuat daerah tempat wisata ini menjadi tempat liburan populer di Rusia.

10. Suzdal
thegoulashtrain.blogspot.com
Suzdal terletak di timur laut Moskow. Kota kuno ini berumur sekitar seribu tahun dan sengaja dilestarikan sebagai museum sejarah kebudayaan Rusia. Monumen-monumen di dalamnya masuk dalam daftar warisan budaya UNESCO. Di kota ini Anda bisa menemukan banyak bangunan kremlin berkubah yang indah dan katedral-katedral megah, di antaranya Katedral St.Euphymius.

No comments:

Post a Comment